Komisi E DPRD Jawa Tengah Terima Aspirasi PSIS Dan Suporter
Olahraga SENIN, 04 JANUARI 2021 , 17:03:00 WIB | LAPORAN: PRABOWO
RMOLJateng. Komisi E DPRD Jawa Tengah menerima aspirasi manajemen PSIS Semarang dan para suporter terkait permohonan menggunakan stadion Jatidiri Semarang.
Ketua komisi E DPRD Jateng, Abdul Hamid, mengatakan pihaknya akan segera melakukan perumusan untuk meneruskan aspirasi tersebut kepada Gubernur Jawa Tengah.
"Secara kelembagaan kami akan melakukan perumusan aspirasi ini. Kalau bisa nanti kita juga undang pihak pemerintah provinsi untuk menimbang beberapa aspek," kata dia, Senin (4/1).
Abdul menerangkan bahwa untuk tahun 2020, Stadion Jatidiri telah dianggarkan lebih dari Rp. 200 miliar. Kata dia, itu untuk tahap finishing. Namun, lanjutnya, karena masa pandemi, maka ada refocusing anggaran sehingga proses pembangunan tertunda.
"Untuk tahun ini (2021) sudah dianggarkan sekitar Rp. 80-an miliar. Kami akan dorong agar bisa dikerjakan secepatnya," tutup dia.
Abdul menilai, permintaan para suporter agar PSIS Semarang dapat menggunakan stadion Jatidiri perlu dipertimbangkan secara matang. Menurutnya, ada jalan tengah yang bisa ditempuh agar semuanya berjalan secara baik.
"Ada beberapa hal yang bisa dipertimbangkan. Tadi sudah kita dengar jika PSIS siap membantu melengkapi kebutuhan stadion yang diperlukan untuk verifikasi Liga 1," tambahnya.
Sebelumnya CEO PSIS, Yoyok Sukawi, bersama segenap suporter dari Panser Biru, melakukan audiensi kepada Komisi E DPRD Jawa Tengah. Mereka meminta agar anggota dewan dapat membantu mendorong upaya mereka terkait izin pemakaian stadion Jatidiri. [jie]
Komentar Pembaca
ESI Jawa Tengah Targetkan E-Sport Masuk Cabor Po ...
SENIN, 08 MARET 2021
Gol Radja Nainggolan Gagalkan Kemenangan Sampdor ...
SENIN, 08 MARET 2021
Laga Derby, City Dipermalukan United Di Etihad
SENIN, 08 MARET 2021
Telan Pil Pahit, Liverpool Enam Kali Kalah Berun ...
SENIN, 08 MARET 2021
Mengejutkan !!!, Juara Bertahan Tumbang Di Semi ...
MINGGU, 07 MARET 2021
Tanpa Ronaldo, Juventus Gilas Lazio
MINGGU, 07 MARET 2021