Banyak Figur Calon Ketua Umum, Wakil Ketua DPW PPP Jateng Beri Masukan
Politik SENIN, 02 NOVEMBER 2020 , 18:00:00 WIB | LAPORAN: PRABOWO
RMOLJateng. Wakil Ketua DPW PPP Jawa Tengah, M Ngainirrichad, menilai banyak nama yang muncul sebagai calon ketua umum PPP.
Richad mengatakan DPW PPP memberikan ruang yang cukup bagi DPC untuk eksplorasi menemukan figur calon ketua umum yang mendekati ideal.
"Kriteria dari DPW adalah figur tersebut sudah terbukti kepemimpinannya di masyarakat. Terbukti punya integritas moral, terbukti punya pengaruh luas," kata Richad di Semarang, Senin (2/11).
Richad menegaskan, semua calon ketua umum sudah harus terbukti sesuai dengan posisi dan perannya. Dia juga mengusulkan dibuat debat kandidat di muktamar atau pramuktamar.
Menurutnya, langkah rasional ini penting agar muktamar nanti punya bobot dipandang positif oleh masyarakat.
"Semacam konvensi untuk membaca sejauh mana konsep para kandidat dalam menyelamatkan PPP pada Pemilu 2024," tandasnya.
Nama-nama yang ramai diperbincangkan di Jawa Tengah mulai dari, Suharso Monoarfa dan Mardiono. Kemudian juga ada politis asal Jawa Tengah sendiri seperti Arsul Sani, Muqowam, Arwani Thomafi, Taj Yasin.
Sementara dari luar yang cukup mendapat tanggapan positif di Jawa Tengah adalah Sandiaga Uno, Khofifah, dan Gus Ipul.[dit]
Komentar Pembaca
Evaluasi Pilwalkot Semarang, Bawaslu : Tidak Ada ...
JUM'AT, 22 JANUARI 2021
Etik dan Agus Sah Ditetapkan Bupati Sukoharjo Te ...
KAMIS, 21 JANUARI 2021
Hendi-Ita Resmi Pimpin Kembali Kota Semarang Emp ...
KAMIS, 21 JANUARI 2021
Jelang Penetapan Bupati, Kapolres Dan Dandim Suk ...
RABU, 20 JANUARI 2021
Hujan Abu Erupsi Gunung Merapi Tidak Berpengaruh ...
SELASA, 19 JANUARI 2021
Persoalan Banjir, FPKB Minta Wali Kota Semarang ...
SENIN, 18 JANUARI 2021