Gerindra Jateng: Kami Dapat Coattail Effect Terbesar Pada Pemilu 2019
Politik SENIN, 01 OKTOBER 2018 , 08:48:00 WIB | LAPORAN:
RMOLJateng. Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra Jawa Tengah, Abdul Wachid percaya bahwa partainya mendapat dampak coattail effect terbesar dalam Pemilu 2019.
Terlebih lagi, Partai Gerindra dapat nomor urut dua yang sama dengan nomor urut capres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
"Sekarang ini kinerja caleg Gerindra menggebu-gebu. Bahkan dari survey internal peringkat kami sudah satu hingga dua angka di atas PDI Perjuangan," katanya pada RMOLJateng, Minggu (30/9/2018).
Keoptimisannya itu didukung bahwa kader partai Gerindra lumayan jauh dari pusaran kasus korupsi di Indonesia.
Ia bahkan menasbihkan partai Gerindra jadi partai alternatif pada 2019.
Khusus untuk kursi caleg, pihaknya menargetkan penambahan kursi hingga tiga kali lipat. Kemarin, kursi di DPRD Jateng ada 11 kursi.
"Target kami di 13 Dapil kali ini adalah 17 kursi," jelasnya. [jie]
Komentar Pembaca
KPU: Kepengurusan Partai Yang Sah Bisa Dilihat D ...
SENIN, 08 MARET 2021
DPC Partai Demokrat Salatiga Tuntut Pemerintah T ...
SENIN, 08 MARET 2021
Diisukan Bakal Dukung Moeldoko, Petinggi Nasdem: ...
SENIN, 08 MARET 2021
Din Syamsuddin: Pemerintah Harus Menolak Hasil K ...
SENIN, 08 MARET 2021
Serukan Lawan Moeldoko, AHY: Dosa Bagi Kita Kala ...
MINGGU, 07 MARET 2021
Gelar Muscab Gaya Baru, PKB Optimis Tiga Besar D ...
MINGGU, 07 MARET 2021